Rabu, 09 Juni 2010

Syarat- Syarat Program Linier untuk Merumuskan Suatu Masalah

Untuk merumuskan suatu masalah kedalam bentuk model pemrograman linier, harus memenuhi syarat-syarat berikut :

1)      Tujuan masalah tersebut harus jelas dan tegas, yang dimaksudkan adalah apabila pada contoh masalah, tujuan dalam masalah tersebut jelas yaitu ingin mendapatkan keuntungan yang maksimal.

2)      Harus ada sesuatu atau beberapa alternatif yang ingin dibandingkan, yang dimaksudkan adalah apabila pada contoh masalah, alternatif perbandingannya adalah kombinasi jumlah produksi dan keuntungan yang diperoleh.

3)      Adanya sumber daya yang terbatas, yang dimaksudkan disini adalah apabila pada contoh masalah, sumber daya yang terbatas adalah waktu untuk subassembly dan inspeksi.

4)      Bisa dilakukan perumusan kuantitatif, fungsi ini tujuan dan kendalanya harus dapat dirumuskan secara kuantitatif.

5)      Adanya keterkaitan peubah, yang dimaksudkan disini adalah adanya hubungan keterkaitan antara peubah-peubah yang membentuk fungsi tujuan dan kendala.

Sumber : Media Anugerah Ayu, Pengantar Riset Operasional Seri Diktat Kuliah, Universitas Gunadarma, Jakarta, 1996.

2 komentar:

  1. Kalo ada salah 1 yg tidak memenuhi syarat bagaimana ya?

    BalasHapus
  2. Kalo ada 2 yg tidak memenuhi syarat bagaimana??

    BalasHapus